Meningkatkan Kewaspadaan Bencana Banjir dan Longsor Saat Musim Hujan

Ilustrasi musim hujan..
SIGAPNEWS.CO.ID | JAKARTA - Saat ini sebagian wilayah Indonesia sudah memasuki musim penghujan.
Mari terus tingkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana akibat meningkatnya curah hujan dengan langkah-langkah berikut ini menurut informasi dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) :
1. Selalu pantau prakiraan cuaca dari BMKG.
2. Bagi Pemerintah Daerah di kawasan perkotaan pastikan melakukan pemantauan, pemeliharaan, dan pengecekan saluran drainase primer, sekunder, dan tersier berfungsi dengan baik.
3. Pastikan aliran air terbebas dari sampah yang mungkin tertimbun selama musim kemarau.
4. Lakukan pendalaman dan pengerukan alur sungai agar dapat optimal menampung debit air hujan.
5. Bagi masyarakat yang berada di kawasan lereng curam, segera lakukan evakuasi mandiri apabila hujan deras lebih dari 1 jam.
6. Bagi warga di kawasan Gunung Api, waspada hujan di kawasan puncak berpotensi membawa banjir lahar dingin.
7. Aktifkan kembali peringatan dini berbasis komunitas dan masyarakat.
8. Jika beraktifitas di luar ruang/pendakian, perhatikan informasi status dari tempat yang akan dikunjungi yang sudah ditetapkan oleh instasi berwenang.
Ingat untuk selalu update bencana, jangan tunggu jadi korbannya! (bay)
Editor :Tim Sigapnews