Bersama OPD Senkom Rescue Siap Siaga Penanggulangan Bencana
Bupati Ingatkan, Longsor Mengintai Warga Karanganyar di Lereng Lawu

Anggota Senkom Rescue bersama Juliatmono Bupati Karanganyar
Sedangkan di musim penghujan ini, ancaman bencana alam yang dapat terjadi seperti banjir dan tanah longsor. Juliyatmono meminta warga di wilayah rawan longsor untuk mewaspadai potensi longsor. Begitu pula dengan warga di kawasan aliran sungai untuk waspada banjir.
“Masyarakat yang tinggal di kawasan rawan longsor dan banjir harus cermat. Karena mereka tinggal di sana. Mestinya tahu kapan jika bencana mengancam,” katanya.
Ia mengingatkan perilaku warga agar tidak asal membangun bangunan dengan memangkas tebing. Hal ini dapat memicu bencana tanah longsor. Menurutnya tak sedikit kasus bangunan tertimpa tanah longsor karena dari perilaku masyarakat yang asal memangkas tebing dan tanpa dilakukan pengerasan.
Juliyatmono juga mengajak Ketua RT untuk memberikan edukasi kepada warga mengenai mitigasi kebencanaan. Pemkab akan membantu pemulihan pasca terjadi bencana. Seperti perbaikan infrastruktur yang rusak dan lainnya. Pemkab mengalokasikan anggaran di pos tak terduga APBD Karanganyar. Anggaran ini dapat digunakan sewaktu-waktu untuk penanganan kebencanaan.
Kepala Pelaksana BPBD Karanganyar, Bagus Darmadi, mengatakan ada 2.500 sukarelawan siapa bencana yang tersebar di Karanganyar. Koordinasi jajaran lintas sektoral terkait penanganan bencana alam terus dilakukan.
"Berdasarkan perkiraan cuaca, hujan deras disertai angin akan melanda wilayah Karanganyar dalam dua pekan mendatang. Warga yang berada di kawasan Lereng Gunung Lawu dan aliran sungai wajib waspada banjir dan tanah longsor," ujarnya.
Read more info "Bupati Ingatkan, Longsor Mengintai Warga Karanganyar di Lereng Lawu" on the next page :
Editor :Tim Sigapnews
Source : Humas senkom