28 Perguruan Silat Tampilkan Atraksi Meriah
Ketua IPSI Kota Tangerang Melantik Pengurus IPSI Ciledug Periode 2025–2029
Tampak Pengurus IPSI Kecamatan Ciledug Kota Tangerang periode 2025–2029 resmi dilantik yang dihadiri 28 Perguruan Silat se-Kecamatan Ciledug. di Stadion Mini Sudimara Barat, Kota Tangerang, Minggu (2/11/2025).
SIGAPNEWS | Tangerang - Ketua dan pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kecamatan Ciledug Kota Tangerang periode 2025-2029 resmi dilantik dalam sebuah acara yang dihadiri 28 perguruan silat se-Kecamatan Ciledug. Pelantikan berlangsung di Stadion Mini Sudimara Barat, Kota Tangerang, Minggu (2/11/2025).
Acara pelantikan ini dilakukan oleh Ketua IPSI Kota Tangerang, R. Irman Pujahendra, termasuk pengukuhan Slamet Riyadi sebagai Ketua IPSI Kecamatan Ciledug dan 22 pengurus yang mewakili 28 perguruan silat di wilayah tersebut.
IPSI Kecamatan Ciledug pada periode ini mengusung moto “Tangguh”, sebagai penegasan komitmen dalam memperkuat pembinaan atlet, meningkatkan sportivitas, serta mempererat persatuan antarperguruan.
.jpg)
Acara pelantikan turut dihadiri Dewan Pembina IPSI Kecamatan Ciledug Dr. H. Moh. Suryadi Syarif, S.E., M.M., Camat Ciledug H. Ayi Nuryadin, S.Kom., M.M., Wakapolsek Ciledug AKP Edi Suriadi, S.H., Danramil 04 Ciledug Mayor Arh Samsuri, serta sejumlah tokoh masyarakat.
Tampak hadir pula perwakilan Pengurus Persinas ASAD Kecamatan Ciledug, yaitu Mustadjid, Wahyu dan Sutrisno.
Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, 28 perguruan silat menampilkan atraksi pencak silat, memperlihatkan kekayaan seni bela diri tradisional serta menggambarkan kekompakan keluarga besar IPSI Kecamatan Ciledug. (YN/TJN)
Editor :Tri Joko
Source : Humas Persinas ASAD Cileduk