Buntut Penahanan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto oleh KPK
Megawati Minta Kepala Daerah PDIP Tunda Ikut Retreat di Magelang, Ada Apa?

Megawati Ketum PDI-P. Foto: Dok.PDIP
SIGAPNEWS | JAKARTA - Kepala Daerah terpilih yang baru dilantik oleh Presiden Prabowo Subiyanto pada Kamis (20/2/2025) dari PDIP diminta Megawati Soekarnoputri selaku Ketum telah menginstruksikan untuk menunda rencana mengikuti retreat Kepala Daerah di Magelang, Jawa Tengah selama sepekan pada 21-28 Februari 2025.
Instruksi itu disampaikan Megawati melalui surat nomor 7295/IN/DPP/II/2025 yang terbit pada 20 Februari 2025 malam, sebagai respons atas penahanan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto oleh KPK.
Menurut Juru Bicara PDIP, Guntur Romli membenarkan bahwa surat tersebut merupakan instruksi langsung dari Megawati yang disampaikan secara tertulis kepada seluruh kader.
Ada dua poin instruksikan yang diteken Megawati dan berstempel lambang PDIP, Kamis malam (20/2/2025).
Poin Pertama, kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk menunda perjalanan yang akan mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah.
“Diinstruksikan kepada seluruh Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah PDI Perjuangan untuk menunda perjalanan yang akan mengikuti retret di Magelang pada tanggal 21 - 28 Februari 2025,” ujar Megawati dalam surat tersebut.
Baca Juga: Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ditahan KPK Terkait Kasus Harun Masiku Sejak Hari Ini
Megawati pun meminta kepada seluruh kepala daerah dari PDIP yang sudah telanjur berangkat menuju ke lokasi agar berhenti dan menunggu arahan lebih lanjut.
“Sekiranya telah dalam perjalanan menuju Kota Magelang untuk berhenti dan menunggu arahan lebih lanjut dari Ketua Umum,” tegas Megawati.
Tetap Komunikasi Aktif dan Stand By Commander Call
Poin Kedua, Megawati meminta Kepala Daerah dari PDIP yang telah dalam perjalanan menuju Kota Magelang untuk dalam tetap posisi komunikasi aktif. Mereka diminta siaga terhadap panggilan dari partai.
“Tetap berada dalam komunikasi aktif dan stand by commander call,” sambungnya sebagaimana dikutip dari Kompas (21/02/2025).
Dalam surat tersebut, Megawati juga menegaskan bahwa saat ini seluruh komando partai diambil alih oleh dirinya.
Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (20/2/2025).
Hasto merupakan tersangka dalam kasus suap proses pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR RI Harun Masiku dan perintangan penyidikan.
Adapun penahanan dilakukan setelah Hasto menjalani pemeriksaan oleh penyidik. Sekjen PDIP itu tampak mengenakan rompi tahanan berwarna oranye dan tangannya diborgol.
Diketahui, kegiatan Retreat kepala daerah akan dimulai Jumat besok hingga 28 Februari 2025 mendatang. Presiden Prabowo Subianto telah melantik 961 pemimpin daerah di Istana Merdeka, Kamis (20/2) pagi. Mereka terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati dan 362 wakil bupati, serta 85 wali kota dan 85 wakil walikota.
Dalam sambutan singkat pelantikan tersebut, Prabowo mengatakan akan kembali bicara dalam pembekalan para kepala daerah.
"Saya akan jumpa saudara di situ. Mudah-mudahan saudara-saudara akan kuat digembleng, yang ragu-ragu boleh mundur," ujarnya. (*/TJN)
Editor :Tri Joko
Source : Berbagai sumber